Melindungi infrastruktur penting yang menopang hidup kita.
Serangan cyber yang meluas memberikan ancaman yang mengganggu sekolah, rumah sakit, dan layanan pemerintah. Kami menerapkan perlindungan keamanan tingkat lanjut untuk memastikan infrastruktur penting yang melayani masyarakat menjadi lebih aman dengan Google.
Kami mempersiapkan individu dengan keterampilan penting yang diperlukan untuk memulai karier di bidang pengamanan cyber yang kini makin dibutuhkan.
Kami membantu memberantas ancaman cyber yang menargetkan infrastruktur publik dengan melindungi platform dan sistem yang menopangnya.
Dengan deteksi ancaman otomatis dan pelatihan pengamanan cyber, kami membantu menjaga bisnis kecil tetap aman dan terlindungi dari serangan cyber.
Kami bekerja sama dengan berbagai organisasi untuk membantu menjaga agar infrastruktur publik yang penting tetap aman dan terlindungi dari ancaman cyber.
-
"Solusi pengelolaan cloud yang aman dari Google Cloud adalah salah satu prototipe yang membantu menyederhanakan interaksi dengan vendor teknologi non-tradisional dengan memungkinkan pengguna DIU untuk berkolaborasi secara real time. Solusi tersebut memberikan keamanan dan kontrol yang setara ke Cloud Access Point (CAP) DoD sambil menghasilkan performa real-time. Hal ini sangat penting."
—John Chen, Interim CIO, Defense Innovation Unit (DIU)
-
"CashEx menggunakan Vision API Google Cloud sebagai bagian dari alur proses identifikasi pengguna kami untuk memastikan transaksi dilakukan dengan aman dan lebih murah. Kami dapat memproses selfie yang diupload dan memberikan masukan dengan cepat kepada pengguna kami yang menginformasikan apakah mereka memenuhi kriteria untuk verifikasi identitas atau tidak. Panggilan API-nya cukup cepat sehingga kami dapat melakukan pemrosesan secara sinkron.”
—Kingsley Ezeani, Co-founder dan CEO, CashEx
-
“Kami sangat senang dapat bekerja sama dengan Google sebagai bagian dari konsorsium perusahaan untuk Sertifikat Pengamanan Cyber, yang kami yakini akan mendukung upaya internal kami untuk menarik profesional yang terampil untuk memulai karier di pengamanan cyber yang kini makin dibutuhkan”
—Fred Gibbins, Senior Vice President and Chief Information Security Officer, American Express
-
“Keselamatan siswa kami harus menjadi tujuan utama. Dasbor keamanan di Google Workspace for Education Plus memberi kami data baru yang belum pernah kami miliki sebelumnya, termasuk laporan lonjakan autentikasi atau potensi ancaman dari luar. Saya memeriksanya beberapa kali sehari dan sekarang saya dapat mengakses data yang ditandai dalam hitungan menit tanpa harus menunggu seharian.”
—Chris Budzynski, Chief Technology Officer, Huntley Community School District 158
-
"Kami benar-benar merasa tenang karena Google Chromebook tidak pernah mengalami serangan ransomware. Ransomware adalah ancaman yang menakutkan dan merajalela di mana-mana, tetapi ChromeOS di-build sejak awal sebagai sistem operasi berbasis cloud yang aman. Kami telah mengujinya di 20 ribu perangkat dan faktanya menunjukkan bahwa tidak ada satu pun serangan ransomware di Chromebook."
—Chris Clark, Director of Technology Support Services, Fairfield-Suisun USD
Para pemimpin pengamanan cyber kami memikirkan tindakan yang diperlukan untuk menciptakan masa depan yang aman di tengah ancaman cyber yang terus berkembang.
“Salah satu upaya penting yang kami lakukan adalah memberikan pelatihan dan pemberdayaan tenaga kerja pengamanan cyber. Pada tahun 2025, diperkirakan ada 3,5 juta lowongan di bidang pengamanan cyber yang tidak terisi karena kurangnya tenaga kerja terampil. Sertifikat keamanan cyber kami yang baru akan memungkinkan ratusan ribu orang mendapatkan pelatihan untuk membantu perusahaan energi, rumah sakit, dan sekolah melindungi diri dari serangan cyber.”
Pelajari lebih lanjut
Royal Hansen
VP, Privacy, Safety, & Security Engineering
“Saya sangat antusias mengikuti bagaimana pendekatan 'Aman secara Default' kami mendapatkan momentum di seluruh industri. Saat konsumen atau perusahaan menggunakan perangkat, mereka tidak perlu memeriksa checklist khusus untuk memastikan keamanannya. Ibarat mobil, perangkat mereka sudah dilengkapi sabuk pengaman, kantong udara, dan roll bar. Perubahan terkait cara teknologi telah beroperasi selama 25 tahun terakhir ini memberikan terobosan bagi keamanan kolektif kita.”
Pelajari lebih lanjut
Heather Adkins
VP, Security Engineering
“Aspek keamanan diintegrasikan ke dalam semua operasi bisnis kami, bukan sebagai komponen tambahan. Namun, keamanan adalah tanggung jawab bersama. Kami yakin perusahaan teknologi dan organisasi besar juga bertanggung jawab untuk memprioritaskan pendekatan keamanan secara default dan kontrol pelanggan tingkat pengguna. Pendekatan ini tidak hanya terbatas pada Google Cloud dan pelanggan kami. Dampaknya akan menjangkau semua cloud. Karenanya, kolaborasi industri sangat penting."
Pelajari lebih lanjut
Phil Venables
CISO, Google Cloud
-
“Salah satu upaya penting yang kami lakukan adalah memberikan pelatihan dan pemberdayaan tenaga kerja pengamanan cyber. Pada tahun 2025, diperkirakan ada 3,5 juta lowongan di bidang pengamanan cyber yang tidak terisi karena kurangnya tenaga kerja terampil. Sertifikat keamanan cyber kami yang baru akan memungkinkan ratusan ribu orang mendapatkan pelatihan untuk membantu perusahaan energi, rumah sakit, dan sekolah melindungi diri dari serangan cyber.”
Pelajari lebih lanjutRoyal Hansen
VP, Privacy, Safety, & Security Engineering
-
“Saya sangat antusias mengikuti bagaimana pendekatan 'Aman secara Default' kami mendapatkan momentum di seluruh industri. Saat konsumen atau perusahaan menggunakan perangkat, mereka tidak perlu memeriksa checklist khusus untuk memastikan keamanannya. Ibarat mobil, perangkat mereka sudah dilengkapi sabuk pengaman, kantong udara, dan roll bar. Perubahan terkait cara teknologi telah beroperasi selama 25 tahun terakhir ini memberikan terobosan bagi keamanan kolektif kita.”
Pelajari lebih lanjutHeather Adkins
VP, Security Engineering
-
“Aspek keamanan diintegrasikan ke dalam semua operasi bisnis kami, bukan sebagai komponen tambahan. Namun, keamanan adalah tanggung jawab bersama. Kami yakin perusahaan teknologi dan organisasi besar juga bertanggung jawab untuk memprioritaskan pendekatan keamanan secara default dan kontrol pelanggan tingkat pengguna. Pendekatan ini tidak hanya terbatas pada Google Cloud dan pelanggan kami. Dampaknya akan menjangkau semua cloud. Karenanya, kolaborasi industri sangat penting."
Pelajari lebih lanjutPhil Venables
CISO, Google Cloud
Pakar pengamanan cyber kami mempertimbangkan beberapa pertanyaan keamanan yang paling banyak ditelusuri serta membagikan langkah-langkah yang dapat diambil saat ini untuk melindungi diri Anda dan organisasi dari serangan cyber.
Beberapa terminologi seputar pengamanan cyber mungkin membingungkan. Pakar pengamanan cyber kami menjelaskan cara mengidentifikasi scam umum yang mengancam keamanan.
Google Safe Browsing membantu melindungi miliaran perangkat setiap hari dengan memperingatkan pengguna saat mereka mencoba membuka situs berbahaya atau mendownload file berbahaya.